RIAUMAKMUR.COM, YOGYAKARTA - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar berkunjung ke Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Kehadiran Gubri Syamsuar ke Kota Pelajar itu, selain untuk menerima penghargaan Bidang Pendidikan Vokasi dari Kemendikbudristek RI, Syamsuar juga akan bertamu ke dua perguruan tinggi (PT) di Yogyakarta. Dua PT itu, yakni Universitas Islam Indonesia (UII) dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
Tentu saja kehadiran Gubri Syamsuar ada maksud strategis, yakni ingin menjalin kerjasama di bidang pendidikan.
Baca Juga: Gubri Syamsuar Sabet Enam Kategori Anugerah Adinata Syariah 2023
"Insya Allah, pada Senin (29/05/2023) besok, selain menerima penghargaan dari Kemendikbudristek RI, Pak Gubri Syamsuar juga akan menandatangani MoU kerjasama dengan UII dan UNY," ulas Kadiskominfotik Provinsi Riau, Erisman Yahya melalui rilisnya kepada media, Minggu (28/05/2023).
Gubri berharap, ke depan lebih banyak anak-anak Riau yang bisa mengenyam pendidikan baik di UII maupun UNY.
"Dua PT ini kan termasuk kampus yang terbaik di Indonesia. Banyak alumninya yang sukses dan menjadi petinggi di negeri ini. Kita berharap semakin banyak anak-anak Riau bisa melanjutkan studi di dua PT ini," ungkap Erisman, seraya menambahkan bahwa sebelumnya Gubri Syamsuar juga sudah menjalin kerjasama dengan PT ternama lainnya di Indonesia, seperti UI, UGM maupun IPB.
Khusus pendidikan vokasi, Riau adalah provinsi pertama di Indonesia yang menyelenggarakan pendidikan vokasi berdasarkan Peraturan Gubernur Riau (Pergubri).
"Terobosan yang dilakukan Gubernur ini ternyata diapresiasi oleh Pemerintah Pusat dalam hal ini Kemendikbudristek RI. Bahkan diterapkan secara nasional," pungkas Erisman. ***
Artikel Terkait
Tegas! Gubri Syamsuar Serius Dukung Perhutanan Sosial, KPH Diminta Fokus atau Pilih Dinonjobkan
Gubri Syamsuar: 27 Ribu KK di Riau Terima Persetujuan Pengelolaan Perhutanan Sosial Seluas 120 Ribu Hektare
Gubri Tekankan Seluruh Kepala Daerah di Riau Diminta Cermati 4 Isu Penting Nasional
Gubri Syamsuar Minta Tim di Posko Utama Satgas Pengendalian Karhutla Riau Tetap Siaga Pantau Titik Api
Gubri Syamsuar: SPAM Air Siap Minum untuk Masyarakat Pekanbaru - Kampar Segera Beroperasi
Ini Daftar 3 Penghargaan yang Diterima Gubri Syamsuar dari KPK
Gubri Syamsuar Terima Kunjungan Silahturrahmi Mufti Darul Fatwa Australia
Gubri Syamsuar Sabet Enam Kategori Anugerah Adinata Syariah 2023
Gubri Syamsuar: Bahasa Melayu Harus Dilestarikan Agar Tidak Punah Tergerus Masa
Inilah Pesan Gubri Syamsuar kepada Majelis Kekerabatan Melayu Dumai TSWE yang Baru Saja Dikukuhkan